Lomba 17 agustus di pondok modern EL-HAQ putri : “Bersemangat Berjuang Meraih Kemenangan”

Alhamdulillah, pada hari ahad 11 Agustus 2024 Pondok Modern El-Haq mengadakan kegiatan sebuah perlombaan . Kegiatan Peringatan Hari Besar Nasional  (PHBN) bertepatan dengan perayaan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Pondok Modern El-Haq Putri  yang berlokasi di Desa Ngasem Desa Jombok Kab, Jombang . Terdapat dua kategori lomba, yakni lomba edukasi dan game. Lomba tersebut dapat diikuti oleh masyarakat sekitar jombok khususnya untuk usia anak-anak. Ada beberapa jenis lomba edukasi yang bisa diikuti oleh anak TK maupun SD yakni, lomba mewarnai, lomba hafalan surat-surat pendek (tahfidz Alquran) dan lomba cerdas cermat. Selanjutnya untuk lomba game diantaranya adalah lomba makan kerupuk, lomba balap kelereng, lomba memasukkan paku ke dalam botol dan lomba pindah air ke dalam botol.

Menurut ustadzah Rika salah satu panitia perlombaan, maksud dan tujuan diadakannya lomba ini bertujuan untuk menyemarakkan dan meramaikan lomba agustusan. Kemudian, sebagai bentuk syi’ar pondok El-Haq kepada masyrakat sekitar juga. “Untuk tahun ini lomba agustusan mengundang warga, karena lomba agutusan tahun sebelunya hanya dikalangan santri. Dengan harapan diadakannya lomba agutusan ini, pondok El-Haq bisa dikenal lebih luas khususnya di desa Jombok dan sekitarnya,”  ujar dari seorang ustadzah di Pondok Modern El-Haq Putri.

Berbagai macam persiapan dan perlengkapan yang harus dipenuhi, karena berkaitan dengan waktu lomba yang singkat. Disediakan hadiah berupa piala, uang tunai, sertifikat dan banyak doorprize juga.  “Alhamdulillah, dengan persiapan yang singkat lomba ini berjalan dengan baik. Respon masyarakat sekitar juga sangat tinggi untuk mengikuti perlombaan yang diselenggarakan oleh pondok. Lebih kurangnya ada sekitar 40 anak-anak yang mengikuti lomba. Tidak ada biaya pendaftaran dan disediakan banyak hadiah dan konsumsi bagi peserta lomba,” ungkapnya.

Untuk pelaksanaan lomba edukasi dimulai pada hari ahad pagi, pada pukul 09.00 WIB sampai selesai dan lomba game dilakukan pada siang hari pukul 14.00-17.00 WIB. Dengan adanya lomba tersebut merupakan salah satu ajang untuk tampil melatih kemandirian, ketangkasan dan keberanian. Tak lupa juga sebagai bentuk sikap kita untuk tetap membela dan mempertahankan bangsa Indonesia. Mengisi kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat sekaligus menghargai para pejuang kemerdekaan, yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *