TINGKATKAN IMUNITAS TUBUH, ASATIDZ EL-HAQ ADAKAN KEGIATAN OLAHRAGA BERSAMA


Al-Aql as-Salim fi al-Jism as-Salim (akal yang sehat terdapat pada badan yang sehat). Begitulah bunyi pepatah Arab yang menggambarkan tentang pentingnya menjaga kesehatan jasmani agar kesehatan otak manusia tetap terjaga dan berfungsi secara maksimal. Hal inilah juga yang melatarbelakangi diadakannya olahraga bersama bagi seluruh guru dan karyawan Yayasan Pendidikan dan Sosial (YPS) El-Haq pada hari Rabu (28/10/2020).

Selama masa pandemi seluruh kegiatan belajar mengajar di El-Haq mulai dari PG, TK, hingga SD diadakan secara daring. Itu artinya seluruh ustadz dan ustadzah dituntut untuk melihat handphone atau laptop selama proses pembelajaran dalam kurun waktu yang cukup lama, dan ternyata hal tersebut menimbukan efek negatif bagi kesehatan tubuh. Inilah yang menjadi alasan bagi ustadz M. Lutfi Andriansa, S.Pd.I selaku kepala sekolah SDITEl-Haq untuk mengadakan kegiatan olahraga bersama bagi tenaga pendidik sekolah.

“Di masa pandemi ini menuntut tenaga kependidikan berubah haluan artinya adaptasi dengan new normal, new learning yang mana dari sekian 24 jam mata kita dituntut berinteraksi dengan teknologi. Bayangkan mulai pukul 7 mata kita memandang handphone dan telinga kita ditutup earphone dan itu terus sampai jam 12 siang. Sehingga disadari atau tidak bisa menimbulkan efek samping terutama radiasi yang ditimbulkan oleh gelombang 4G dan 5G yang lama kelamaan kalau tidak diberikan treatment akan menyebabkan penurunan kesehatan,” ujar beliau.

Beliau juga menjelaskan dampak positif dari adanya kegiatan olahraga bersama ini, “Memupuk ukhuwah antar guru, ada keceriaan, ada perlombaan dan adanya senyuman itu bisa menimbulkan sel-sel yang bagus, meningkatkan imunitas tubuh, dan meminimalisir timbulnya penyakit. Maka menjaga kesehatan itu penting karena bisa memudahkan meraih ridho Ilahi Rabbi untuk beraktifitas dan ibadah tanpa membebani orang lain,” tambah beliau.

Kegiatan olahraga bersama ini diawali dengan senam bersama yang dimulai pukul 07.00. Seluruh tenaga pendidik El-Haq mulai guru hingga tenaga kebersihan mengikuti kegiatan ini dengan semangat dan ceria. Selanjutnya, olahraga dilakukan secara terpisah antara ustadz dan ustadzah. Untuk ustadzah, kegiatan olahraga terdiri dari voli, lompat tali, bulu tangkis, dan tarik tambang yang seluruhnya diadakan di dalam kompleks YPS El-Haq. Adapun untuk ustadz, olahraga yang dipilih yaitu futsal yang diadakan di luar komplek sekolah.

Demikian berita kegiatan olahraga ustadz dan ustadzah El-Haq, semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan jasmani dan kesehatan rohani oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *